Ternyata Kuat?! 4 Monster yang Bisa Selamat dari Satu Pukulan Saitama!

Posted on

Duniaku.net – Sejauh ini, tidak ada monster yang bisa menghibur Saitama.

Banyak monster level Dragon yang kekuatannya benar-benar ngeri di One-Punch Man. Kalau monster-monster ini melawan Tatsumaki, mereka mungkin menang.

Namun di hadapan Saitama, pencapaian terbesar mereka hanya sebagai monster yang bisa selamat dari satu pukulan Saitama.

Ya, ini prestasi. Saitama mungkin santai kalau melawan manusia, tapi kalau musuhnya monster biasanya monster level Dragon pun akan tamat dalam satu pukulan saja.

Siapa saja monster yang berhasil lolos dari One-Punch Saitama? Kamu bisa baca di bawah ini.

Tapi hati-hati, ada spoiler untuk yang belum baca versi webcomic.

SPOILER ALERT!!!

Dari segi kekuatan, Boros bisa dibilang horor.

Saya menduga kalau dia diadu dengan Asosiasi Monster, ia dapat menghajar sebagian besar makhluk misterius di sana.

Namun tetap saja, Boros gagal menghibur Saitama.

Setidak-tidaknya, kemampuan regenerasi Boros mampu membuat dia selamat dari pukulan Saitama.

Tetapi, Saitama menunjukkan kalau kekuatan tinjunya bisa fatal untuk monster yang punya kekuatan regenerasi sekalipun. Setelah terkena Serious Punch Saitama, yang menghancurkan sekalian serangan Collapsing Star Roaring Cannon milik Boros, tubuh Boros tak lagi bisa regenerasi.

Apa yang terjadi kalau Saitama memukul makhluk yang bersifat cair?

Evil Natural Water sempat dihajar Saitama, sebelum Saitama melawan Garou.

Pukulan ini membuat Evil Natural Water hancur.

Namun ia ternyata masih hidup, dan kemudian dapat menyerang hero kelas A, Air, setelah Garou kalah.

Evil Natural Water baru takluk setelah dimakan oleh Pig God.

Di versi yang digambar Yusuke Murata, pukulan Saitama ke Overgrown Rover menimbulkan guncangan yang luar biasa hebat.

Namun di bab 108, terungkap kalau Rover masih hidup, tapi ukurannya menjadi kecil.

Ada indikasi kalau Saitama menganggap Rover sebagai anjing dan bukannya monster. Tapi tetap saja… pukulan Saitama benar-benar dahsyat. Ini membuktikan kalau Rover pun sebenarnya sangat tangguh.

Rover pun berujung selamat, dan tidak mau lagi melawan Saitama.

Kira-kira mirip Boros, Garou sempat memberi perlawanan seru melawan Saitama di versi webcomic.

Saya yakin pertarungan ini akan tersaji keren di versi Murata, dan saya harap duel di versi anime nanti bisa sekeren Boros versus Saitama meski studionya bukan lagi Madhouse.

Dalam duel ini, Garou sempat beberapa kali dihajar Saitama. Namun ia terus bertarung. Pada akhirnya, ia bahkan bisa kabur dari para hero meski Sweet Mask dan yang lain menghendaki kematiannya.

Saitama sendiri tampaknya tidak menganggap Garou sebagai monster. Ia merasa Garou adalah manusia. Ini terbukti di akhir, setelah terungkap Garou tak pernah membunuh siapa pun. Bahkan anak yang harusnya ia bunuh pun sebenarnya ia selamatkan.

Itulah empat monster yang bisa selamat dari satu pukulan Saitama.

Perlu diingat, yang saya masukkan di sini hanya monster yang dihadapi Saitama saat Saitama sudah jadi One-Punch Man.

Monster seperti Piggy Bancon dan Crablante, yang dihadapi Saitama sebelum Saitama jadi overpowered, tentu tidak bisa dihitung.

Gimana dengan Orochi? Ia bisa selamat dari beberapa pukulan Saitama karena Saitama menghancurkan organ-organ tubuhnya dulu. Saitama pada akhirnya menamatkan Orochi dengan satu pukulan ke tubuh inti Orochi.

Pukulan normal pula.

Hanya saja, Orochi ini monster orisinal Murata, jadi saya harus melihat dulu nasibnya di bab-bab selanjutnya sebelum memasukkan dia ke daftar ini.

Lalu ada juga kasus seperti Kombu Infinity di bab 20.

Kombu Infinity masih hidup dari Saitama, namun tidak diketahui apa Saitama benar-benar meninjunya.

Saitama sepertinya hanya menelanjangi Kombu Infinity dengan mengambili daun monster itu untuk dimasak.

Adakah monster yang bisa selamat dari satu pukulan Saitama dan belum ada di daftar ini?

Sampaikan di kolom komentar!







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *