Duniaku.net – Serial anime Ultraman di Netflix menyajikan beberapa kejutan.
Yang bikin saya kaget terutama adalah ada beberapa monster Ultraman yang jadi baik di serial anime-nya.
Atau… ya… minimal lebih baik daripada versi mereka di serial asli, dan belum menjadi penjahat sepenuhnya di season 1.
Apa saja monster Ultraman yang jadi baik di serial anime? Simak daftar di bawah ini.
Hati-hati spoiler ya!
SPOILER ALERT!!!
CONTINUE READING BELOW
Alien Dada adalah musuh Ultraman di serial aslinya.
Di serial anime Netflix pun awalnya Agen Adad, yang penampilannya berasal dari ras Dada, terlihat sebagai penjahat. Sosok yang meneror konser Rena Sayama dan mengancam akan membunuh para penonton.
Adad memang sempat mengancam para penonton, namun pada akhirnya terungkap kalau dia masih berada di sisi “baik.”
Dia mengungkap konspirasi yang menyebabkan penggemar Rena Sayama dibunuh dengan mengerikan. Ternyata, meski dilakukan oleh alien, dalang konspirasi itu adalah manusia.
Agen Adad sendiri kemudian belum melakukan tindakan jahat di sepanjang season 1.
Namun dia berpotensi menjadi antagonis di season 2 nanti.
Penonton Ultraman Ace mungkin masih ingat kalau Yapool adalah musuh utama Ace di seri itu.
Beda dengan para alien lain di daftar ini, yang perannya masih misterius, Yapool tampak sebagai alien yang sepenuhnya baik.
Justru, beda sekali dengan Ultraman Ace, Yapool ini yang bertanggung jawab mengasuh Seiji Hokuto sejak anak itu diselamatkan dari insiden 12 tahun lalu.
Bahkan Yapool ini yang membuat Seiji mampu menjadi Ultraman. Sungguh sebuah nasib yang menarik dari monster yang seharusnya musuh utama dari Ace.
Yapool sendiri masih menyembunyikan sesuatu, namun di season 1 , Yapool tampak seperti alien baik yang terjebak dalam situasi sulit.
Buat yang pembaca Crows, kaum Zetton yang dimaksud di sini tidak ada hubungannya dengan Hanazawa Saburo lho ya. Justru dia dapat nama julukan Zetton ya dari Ultraman, hahaha.
Alien Zetton adalah musuh yang berbahaya di Ultraman.
Namun Edo, dari kaum Zetton, berada di sisi protagonis di sepanjang season 1.
Dia adalah perwakilan dari Aliansi Universal di SSSP, yang juga mengawasi pertempuran-pertempuran Shinjiro Hayata.
Namun di season 1, terlihat kalau Edo juga masih memiliki sisi misterius.
Makhluk yang satu ini terlihat bergerak sendiri, di luar pengetahuan SSSP, menjelang akhir season.
Yapool juga terlihat ketakutan saat melihat Edo mengawasinya.
Apa sebenarnya rencana alien ini?
Awalnya, Bemular juga terasa sebagai alien jahat.
Namun sifat aslinya terkuak lebih rumit dari itu.
Ada indikasi kalau Bemular pada akhirnya adalah alien baik. Dia membuktikan ini dengan mencoba menyelamatkan penumpang dari pesawat yang meledak, namun sayangnya yang bisa ia selamatkan hanya Seiji Hokuto.
Bemular juga menyelamatkan Seiji lagi, setelah Seiji terluka parah di akhir season 1.
Jangan lupakan kalau Bemular juga yang menyelamatkan para Ultra Warrior dari luncuran proyektil di akhir season, setelah Ace Killer takluk.
Konfliknya dengan Shinjiro pun tampaknya hanya ia lakukan semata agar Shinjiro menggunakan kekuatannya untuk bertarung. Setelah Shinjiro kekuatannya bangkit, Bemular tak melihat alasan untuk melawan Shinjiro lagi.
Itulah empat monster Ultraman yang jadi baik di versi anime.
Gimana pendapat kamu soal monster-monster ini? Sampaikan di kolom komentar!