Light novel karya Dachima Inaka dengan ilustrasi buatan Pochi Iida/Pochi-goya, “Tsuujou Kougeki ga Zentai Kougeki de Ni-kai Kougeki no Okaasan wa Suki Desu ka?” berhasil raih penjualan 800.000 kopi. Pencapaian ini diraih setelah volume ke-20 novel ini dirilis pada hari Jum’at lalu.
Inaka meluncurkan light novel ini menggunakan ilustrasi dari Pochi pada 20 Januari 2017. Novel yang sering disingkat dengan nama Okaasan Online ini diterbitkan oleh Fujimi Shobo di bawah label Fujimi Fantasia Bunko. Volume ke-10 novel ini telah diterbitkan pada hari Jum’at lalu, dan sampulnya dapat kalian lihat di atas paragraf ini. Seri ini merupakan pemenang dari penghargaan Fantasia Grand Prize ke 29 yang dilaksanakan tahunan.
Seri ini menceritakan kisah tentang Masato Oosuki (Bisa juga dibaca Masato Daisuki) seorang siswa SMA biasa yang secara ajaib terlempar ke sebuah dunia lain. Namun tanpa alasan yang jelas, ibunya yang sangat memanjakannya dan over-protective juga ikut terdampar bersamanya. Omong-omong ibunya bernama Mamako Oosuki (Atau bisa juga dibaca Mamako Daisuki.) Seri ini dideskripsikan sebagai komedi petualangan “bersama-dengan-ibu.”
Meicha meluncurkan adaptasi manga-nya di situs milik Kadokawa, Young Ace Up per Oktober 2017. Kadokawa Comics Up telah menerbitkan volume ke-3nya pada 4 Oktober 2019.
Adaptasi anime-nya telah ditayangkan pada musim panas lalu dan diproduksi oleh studio J.C. Staff. Anime ini tayang dalam jumlah 12 episode. Kemudian sebuah proyek OVA diumumkan dan dijadwalkan rilis pada 25 Maret 2020.
Sumber: LN-News, Pochi, Fantasia Bunko