Review Onepiece Chapter 1022 – Duo Gila Kru Topi Jerami

Posted on

Di Onepiece chapter sebelumnya Robin dan Brook berhadapan dengan Black Maria dan anak buahnya. Mereka bekerja sama dengan Brook menghadapi semua anak buah Black Maria dan Robin fokus melawan bosnya. Awalnya Robin terpojok tapi dia bisa membalikan keadaan dengan menunjukan hakinya untuk pertama kali. Bagaimana kelanjutannya? Yuk masuk kepembahasannya.

Di cover chapter 1022 ini masih by request terlihat Leo yang lagi main petak umpet sama katak kayaknya sih di daerah sekitar Dresrosa.

Leo Main Petak Umpet
Pertarungan Ninja

Arah pertarungan mulai berubah, pasukan Kaido makin berkurang termasuk kalahnya beberapa tobiropo dan malah pasukan aliansi makin bertambah, Raizo bertarung melawan rival ninjanya Fokurokuju. Raizo bertanya kenapa Fokurokuju mau melayani majikan seperti Orochi, tapi dia yang malah diserang karena mau melayani master seperti Oden. Mereka bertarung dengan cara ninja dengan sengit.

Raizo VS Fokurokuju
Killer VS Hawkins

Killer bertarung dengan Hawkins yang dalam wujud monster jerami. Awalnya Killer unggul karena Hawkins hanya bisa menerima serangan tanpa bisa membalas, tapi serangan terakhir Killer membuat Hawkins senang karena yg jadi korban sekarang adalah Kid kaptennya. Situasi menjadi sulit mengingat serangan killer yg diarahkan ke hawkins sekarang akan melukai Kid. Mimin belum tau apa yang bisa bikin Hawkins menjadikan Kid jadi boneka korbannya. Bisa jadi rambutnya? atau bahkan hanya dari ngeliat hahaha tapi pastinya sih kayaknya bakal terungkap dan mungkin aja Killer bakalan bisa ngalahin Hawkins tanpa membunuh kaptennya.

Rencana Jahat Hawkins
Duo Gila Kembali

King dan Queen membuat Marco kelelahan. Dia mencari Zoro yang sekarang di masa penyembuhan mumi. Sanji berusaha menghadang Queen, Peros – Peros yang mengincar Sanji dihadang Nekomamushi saat King akhirnya menemukan Zoro dan ingin menyerang Marco muncul jadi tameng sampai akhirnya Queen dan King berdiri ingin menangkap Zoro. Di situasi itu zoro akhirnya keluar dari balutan perban dan bersama Sanji menyerang Queen dan King. Duo gila saling membantu menyerang duo monster group Kaido.

Duo Gila VS King Queen

Yosh minnaaa zoro akhirnya sembuh wkwkwkwk duo gila ini berpeluang besar ngalahin King dan Queen kalau mau kerjasama. Marco yang sekuat itu aja kewalahan menghadapi King dan Queen tapi sepertinya serangan mereka berpengaruh. Wajar sih Marco gitu orang dia ngadepin duo petinggi Kaido sendiri belum lagi bantu yang lain. Moga aja Zoro dan Sanji gak berantem di tengah pertarungan.

Bagaimana menurut kalian? Mungkin gak Killer bisa ngalahin Hawkins tanpa bunuh Kid? Mungkin gak Zoro sama Sanji ngalahin King dan Queen? Kita tunggu aja pembahasannya di chapter berikutnya.

 

Silahkan tulis pendapat dan komentar kalian tentang chapter ini di kolom Komentar
Jika kalian suka sama review mimin kasih bintang 5 ke review ini yaa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *